Keyboard merupakan salah satu komponen utama pada perangkat PC/laptop yang selalu kita gunakan. Pada keyboard terdapat sela-sela antar tombol (atau yang biasa disebut dengan keycaps) yang mana pasti menjadi sarang untuk debu-debu halus yang berterbangan. Lalu apakah sobat tau ada apa dibalik setiap keycaps yang ada di keyboard. Pastinya jika sobat sudah bertahun tahun memakai itu keyboard sudah banyak harta karun nya.
Baca juga: Cara Mengubah Password dan Nama WiFi Indihome
Terkadang terdapat beberapa masalah pada keyboard akibat debu ini. Mulai dari keyboard terpencet sendiri, ketika dipencet tidak merespon, bahkan jika sudah parah keycaps bisa tersangkut pada keyboard. Disini mimin mau sharing sedikit pengalaman cara untuk bongkar keycaps keyboard membran yang biasa di pakai pada laptop. Tapi yang mimin jadikan korban disini adalah keyboard wireless Logitech k380.
Sebelum lanjut untuk bongkar keycaps keyboard membran sobat. Ada beberapa beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum memulai untuk operasi keyboard ini.
Baca juga: Harus Seberapa Sering Restart Router Wifi Dilakukan?
Jika semua persiapan sudah tersedia, langsung saja kita proses operasinya. Pertama ambil alat pendukung yang sudah disediakan lalu congkel bagian sela-sela keycaps pada keyboard menggunakan obeng minus (-) sampai sedikit terangkat.
Lalu tahan menggunakan kuku jari kita, dan tarik perlahan keatas sampai pengunci keycaps terlepas.
Jika sudah berhasil terlepas silahkan sobat bersihkan, untuk membersihkan keyboard bisa menggunakan alkohol khusus untuk elektronik. Jangan pakai alkohol medis atau alkohol yang lain ya,
Setelah sobat bersihkan saat ini memasang kembali keycaps ke posisi semula. dibagian belakang keycaps terdapat 4 titik pengunci. pastikan posisi pengunci 1 dan 2 atau yang berdekatan berada di posisi atas, dan pengunci 3 dan 4 di posisi bawah atau yang berjauhan.
NB: Letak pengunci keycaps bisa saja berbeda untuk pabrikan keyboard lain.
Posisikan keycaps tepat diatas pengunci di keyboard, lalu berikan tekanan sedikit sampai keycaps berbunyi “klik” tanda keycaps sudah terkunci pada keyboard.
Baca juga: Cara Mengubah Password dan Nama WiFi Indihome
Selamat sobat sudah berhasil membongkar keycaps pada keyboard membran, sekali lagi mimin ingatkan untuk hati-hati saat menarik keycaps ya. Karena part yang ada didalamnya sangat riskan patah.
Untuk sobat teknis yang ingin detail bongkarnya seperti apa bisa simak video lengkap nya dibawah yaa. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Di era serba digital seperti sekarang ini, pasti tidak lepas dengan yang namanya koneksi internet.…
WordPress saat ini menjadi salah satu CMS primadona bagi sebagian besar orang yang ingin memulai…
Di dimasa pandemi ini memaksa kita untuk melakukan segala aktifitas di rumah. Bahkan untuk bekerja…
Permasalahan email pada server web hosting khususnya cPanel sangatlah bervariasi, salah satunya adalah "could not…
Pengertian DNS (Domain Name System) adalah sebuah sistem yang menghubungkan URL (Uniform Resource Locator) dengan…
cPanel adalah salah satu control panel yang berfungsi untuk mempermudah pengelolaan server. Yang mana didalam…
This website uses cookies.