Seperti yang kita tahu, akhir-akhir ini terdapat sosial media baru yang sempat viral dan banyak diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan salah seorang pendiri Tesla yaitu Elon Musk, menggunakan aplikasi sosial media ini dan menyebarkannya diakun media sosialnya yang lain. Nama aplikasi sosial media ini adalah Clubhouse.
Clubhouse sudah tersedia sejak bulan Maret 2020. Aplikasi ini hanya bisa didownload oleh pengguna iOS saja. Jadi untuk para pengguna Android harus bersabar ya. Tapi Kabarnya, saat ini developer sedang mengembangkan untuk sistem operasi Android juga loh. Ada yang harus diketahui oleh para pengguna baru clubhouse. Aplikasi ini tidak bisa asal didownload dan digunakan, karena jika tidak mendapatkan invitation atau undangan dari pengguna yang sudah mendownload aplikasi ini sobat tidak akan bisa bergabung di dalam aplikasi ini. Dan yang semakin membuat penasaran penggunanya adalah 1 pengguna hanya bisa mengundang 2 orang pengguna baru untuk bisa menggunakan aplikasi ini.
Baca juga: Kabel Fiber Optic Putus, Internet Indonesia Terganggu
Yang unik di Clubhouse adalah sobat hanya bisa mengirimkan pesan suara saja, tanpa bisa mengirimkan pesan teks, gambar atau video. Diaplikasi ini terdapat banyak sekali topik bahasan yang informatif, mulai dari kesehatan, bisnis, dan huburan.
Yuk siapa dari sobat teknis yang sudah mencicipi aplikasi ini. Mimin sendiri belum coba sih, karena mimin pakai android nih bukan pakai iOS. Sobat teknis yang sudah coba bisa bagi pengalamannya dong di kolom komentar.
Di era serba digital seperti sekarang ini, pasti tidak lepas dengan yang namanya koneksi internet.…
WordPress saat ini menjadi salah satu CMS primadona bagi sebagian besar orang yang ingin memulai…
Di dimasa pandemi ini memaksa kita untuk melakukan segala aktifitas di rumah. Bahkan untuk bekerja…
Permasalahan email pada server web hosting khususnya cPanel sangatlah bervariasi, salah satunya adalah "could not…
Pengertian DNS (Domain Name System) adalah sebuah sistem yang menghubungkan URL (Uniform Resource Locator) dengan…
cPanel adalah salah satu control panel yang berfungsi untuk mempermudah pengelolaan server. Yang mana didalam…
This website uses cookies.